Minggu, 22 Agustus 2010

Mahasiswa vs Karyawan

Yah, saat-saat tercerdas bagi seseorang adalah ketika ia menjadi mahasiswa. Lihat saja bagaimana mereka setiap hari menyelesaikan masalah (walaupun tidak nyata). Masalah itu harus mereka selesaikan. Apabila tidak bisa, mereka harus belajar samapi masalah tersebut terselesaikan. Tanya sini tanya situ. Setelah berhasil terselesaikan, tidak ada penghargaan, tapi dihadapkan pada permasalahan lainnya.

Sekarang kita lihat karyawan. Bangun pagi, sarapan, merokok sebatang-2 batang, berangkat. Sampai di kantor, dihadapkan pada rutinitas (rutinitas tidak memerlukan otak). Apabila ada masalah, mereka bisa memilih, belajar menyelesaikan, atau melimpahkan masalah pada orang lain. Apabila mereka berhasil menyelesaikan masalah, akan ada penghargaan. Ada beberapa yang melakukan intrik: membiarkan orang lain menyelesaikan masalah itu, kemudian ia yang tampil untuk mendapatkan penghargaannya.

Yah, saya sih sudah bosan duduk dan mendengarkan dosen bicara. Saya lebih suka berkreasi dan menikmati kreasi saya sendiri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengikut